Monday, April 27, 2015

cerpen Riski Afriliya Ningsih

Karya tulis anak bangsa: Riski Afriliya Ningsih
Kelas:7.1
Alasan mengapa saya tidak mengerti notasi lagu pada pelajaran seni.
  Alasan saya tidak mengerti notasi lagu yaitu:
             Pada hari kamis tanggal 16 bulan April tahun 2015,pelajaran pertama saya pada hari itu adalah pelajaran bahasa inggris. Pada waktu pelajaran b.inggris dimulai saya dan teman yang lainnya belajar tentang materi descriptive text,Mrs.Liza menerangkan tentang materi itu saya agak kurang mengerti tentang materi itu. Setelah pelajaran bahasa inggris habis,dilanjutkan dengan pelajaran B.K dengan ibu Mely,bu Mely terlambat 10 menit masuk keruangan kelas 7.1,setelah ibu itu masuk ibu itu memberikan kami tugas,saya tidak mencatat tugas itu. Waktu pun berjalan dilanjutkan dengan pelajaran ipa.
            Pada saat pelajaran ipa tenyata ibu Een tidak masuk karena ibu een sedang ada tugas pelatihan,saya dan teman-teman saya disuruh sama bu Lina untuk membuat tugas kelompok ipa,yaitu tentang menyimpulkan materi-materi semester 2 dan semester 1.pada saat itu karena tidak ada guru akhirnya saya dan teman-teman saya bermain didalam kelas. Pada waktu bel istirahat akhirnya saya dan teman-teman saya membeli makanan,saya tidak membeli makanan karena pada saat itu kepala saya sedang pusing.
Setelah bel istirahat selesai,dilanjutan lagi dengan pelajaran yang sama yaitu pelajaran ipa.Pada saat itu saya sedang asik mencoret-coret buku teman saya yang bernama fanny winsilia. Pada saat jam 11.15 teman-teman saya menyiapkan buku,pianika,dan alat-alat seni lainnya,mungkin itu karena mereka takut kena hukum untuk membuat karya tulis anak bangsa dengan guru pak Zulkarnaen. Akhirnya pelajaran ipa pun selesai dan dilanjutkan dengan pelajaran Seni. Karena kami takut terlambat dan takut terkena hukuman lagi dari pak Zulkarnaen, kami pun bergegas untuk pergi ke Labaratorium Seni. Di tengah perjalanan menuju Laboratorium Seni,kami pun bertemu dengan Buk Mimi lalu kami pun salam dengan Buk Mimi.Setelah salam dengan Buk Mimi,saya dan kawan-kawan pun melanjutkan perjalanan ke Laboratorium Seni. Setelah sampai di depan Laboratorium Seni, saya dan kawan-kawan pun menunggu anak kelas 7.5 keluar dari Laboratorium Seni. Setelah mereka keluar dari Laboratorium Seni,kami pun masuk ke dalam Laboratorium Seni.
Setelah kami masuk ke dalam Laboratorium,kami pun duduk menurut kelompok kami masing-masing. Setelah kami duduk di kelompok kami,ternyata pak Zulkarnaen mengadakan Test Lisan kepada kami. Sebelum kami memulai Test Lisan,pak Zulkarnaen menyuruh masing-masing kelompok untuk mengumpulkan semua buku yang berkaitan dengan pelajaran Seni. Setelah semua buku sudah terkumpul, Pak Zulkarnaen memberikan pertannyaan tentang Tari, hanya beberapa orang saja yang bisa menjawab pertannyaan itu. Setelah pertannyaan tentang materi tari selesai, dilanjutkan lagi dengan materi notasi lagu, Pak Zulkarnaen memberikan pertannyaan melalui layar monitor di komputer yang ada dilaboraturium seni. Dimulai dengan absen paling awal yaitu nama Anggiat Fernando, anggiat tidak bisa menjawab pertannyaan mengenai notasi lagu itu, setelah itu dilanjutkan lagi dengan absen-absen berikutnya. Hanya beberapa orang saja yang bisa menjawab pertannyaan itu, yang saya ingat yang bisa menjawab itu adalah Fanny Winsillia. Setelah semua itu selesai, pak Zulkarnaen menyuruh saya dan teman-teman saya untuk menulis 4 halaman kecuali Rahminda Azimah, Fanny Winsilia, Eikyn Prayoga. Dan pak Zulkarnaen membuat kelompok baru berdasarkan rangking tertinggi hingga terendah. Sya pindah kekelompok dua, saya menyadari nilai saya menurun dari kelompok satu menjadi kekelompok dua. Setelah semuannya sudah duduk dikelompoknya masing-masing Pak Zulkarnaen mengingatkan saya dan teman-teman untuk menulis karya tulis anak bangsa sebanyak 4 halaman. Itulah alasan saya mengapa saya tidak mengerti notasi lagu.

No comments:

Post a Comment